Dulunya,
Pinterest dibangun dengan maksud menjadi sarana berbagi
image, photo dan video di antara para ‘penghuni’nya. Namun, visi awal tersebut
melebar dan terus berubah.Pinterest diluncurkan pertama kali ke publik dalam
versi beta pada awal Maret 2010 oleh Paul
Sciarra, Ben Silbermann dan Evan Sharp bergabung pada tahun 2011 . Kini dalam waktu yang relatif singkat
Pinterest telah mencapai 12 juta pengguna. Majalah Forbes bahkan mencatat
Pinterest sebagai salah satu social media tercepat perkembangannya di tahun
2011.
Sebagaimana social media lain seperti Facebook,
Twitter, dll, dengan cepat Pinterest menjadi perhatian para pebisnis
terutama online marketer karena potensi traffic yang dimiliki. Jadi tidak heran
kalau sekarang Pinterest dipenuhi oleh gambar-gambar yang diarahkan ke URL
website komersial tertentu.